Pada dasarnya, software atau perangkat lunak komputer terdiri dari beberapa jenis. Dua jenis software yang biasa ditemukan pada suatu komputer, yaitu:
1. Perangkat lunak sistem (system software)
Perangkat
ini diperlukan untuk mendukung dan membantu komputer dalam melakukan
tugas-tugas atau fungsi-fungsi tertentu. Dengan kata lain, perangkat
lunak sistem ini mendukung pengembangan dan pengoperasian perangkat
lunak aplikasi. Contoh dari perangkat lunak sistem adalah sistem operasi
(OS = operating system), misalnya Microsoft Windows, Linux, dan Mac Os.
2. Perangkat lunak aplikasi (application software)
Perangkat
lunak ini adalah program yang dirancang atau dibuat dengan fungsi dan
cara khusus yang dapat digunakan langsung oleh pengguna komputer (user)
untuk menyelesaikan tugas-tugas tertentu, misalnya membuat dokumen
teks, mengolah gambar, memainkan musik, dan lain-lain. Salah satu contoh
perangkat lunak aplikasi adalah Microsoft Office Word, yang merupakan salah satu perangkat lunak aplikasi untuk mengolah kata (word processing program).
Selain dapat dikelompokkan menjadi perangkat lunak sistem dan perangkat lunak aplikasi, perangkat lunak atau software komputer juga dapat dibedakan ke dalam kelompok-kelompok berikut.
1. Sistem Operasi (Operating System), perangkat lunak atau software yang bertugas untuk mengatur kerja perangkat keras komputer (hardware) dan juga mengatur operasi-operasi dasar sistem komputer, termasuk menjalankan program-program aplikasi tertentu.
2. Utility Program, yaitu perangkat lunak atau software yang berfungsi untuk membantu dan melengkapi kekurangan atau kelemahan sistem operasi. Contoh-contoh utility program adalah Norton Utility, PC Tools, CC Cleaner, Easy Recovery, DeepFreeze, MindSoft Undelete,
dan lain-lain. Sebagai contoh, sistem operasi Microsoft Windows tidak
menyediakan fasilitas untuk mencari dan memperoleh kembali data yang
telah diformat pada suatu media penyimpanan, tetapi dengan menggunakan
Easy Recovery, data tersebut masih dapat dicari dan diperoleh kembali.
3. Program Paket (Package Program),
yaitu seperangkat program komputer yang dibuat untuk mengatasi berbagai
permasalahan standar atau umum. Contoh-contoh program paket antara lain
adalah Microsoft Office Word, Microsoft Office Excel, Microsoft Office Acces; Print Shop, dan Word Star.
4. Bahasa Pemrograman (Programming Language),
yaitu software yang digunakan untuk membuat suatu program komputer.
Bahasa pemrograman ini menggunakan bahasa atau kata-kata unik yang
menjadi kode untuk menjalankan perintah tertentu pada komputer. Contoh
bahasa pemrograman adalah Turbo Pascal, Fortran, Clipper, dBase, Delphi, Visual Basic, Cobol, Turbo C+, dan lain-lain.
5. Program Aplikasi, yaitu software yang dirancang khusus untuk melakukan fungsi atau tugas tertentu, misalnya program aplikasi untuk absensi sidik jari, program aplikasi untuk penggajian karyawan, dan lain-lain.
Itulah beberapa informasi ringan tentang software yang dapat memperkaya pengetahuan Anda.
No comments:
Post a Comment